keuntungan investasi emas dalam setahun

Keuntungan Investasi Emas dalam Setahun dan Kiat Agar Untung Banyak

Salah satu aset yang cukup menguntungkan adalah dengan berinvestasi emas. Keuntungan investasi emas dalam setahun sebenarnya juga sudah bisa dirasakan oleh investor. Banyak orang yang melakukan investasi emas karena logam mulia ini merupakan instrumen yang memiliki resiko rendah.

Sebenarnya dalam jangka pendek, investor sudah bisa mendapatkan keuntungan tetapi biasanya aset ini akan fluktuatif. Akan lebih menguntungkan lagi jika investasinya dalam jangka panjang. Lantas, bagaimana profit investasi emas dalam waktu kurang lebih setahun?

Keuntungan Investasi Emas dalam Setahun

Per Maret 2022, harga logam mulia ini ada kenaikan walaupun sebenarnya ada juga penurunan. Namun, penurunan tersebut tidak signifikan. Secara kumulatif, investor dapat meraih atau mendapatkan keuntungan sebesar kurang lebih 11,77 % dalam kurun waktu setahun.

Per Maret 2021, harga logam mulia juga mengalami fluktuatif, tetapi harga tersebut cenderung naik. Maret 2022, harga logam mulia ini mencapai 1 juta.  Jadi, investor tidak perlu meragukan keuntungan investasi emas dalam setahun ini. Jangan khawatir juga tentang instrument ini, karena dijamin aman.

Bagi investor yang akan menginvestasikan hartanya jangan khawatir lagi, karena investasi emas adalah salah satu peluang terbaik. Semakin lama investasi ini akan semakin menghasilkan. Walaupun perekonomian global sedang tidak baik, tetapi aset ini cukup aman dan ideal.

Tips Investasi Emas agar Menguntungkan

Setelah mempelajari tentang keuntungan investasi emas dalam setahun, sekarang saatnya untuk memahami tips agar investasi emas bisa untung banyak. Berikut ini kiat-kiat agar dalam berinvestasi logam mulia ini bisa menghasilkan keuntungan yang menjanjikan:

1. Mengenali Kondisi Keuangan

Langkah awal yang harus diperhatikan sebelum terjun untuk melakukan investasi yakni tau tentang kondisi finansial. Dengan begitu, investor dapat merencanakan keuangan dengan tepat. Lantas, bagaimana jika investor ingin segera investasi tetapi kondisi keuangan belum baik?

Para calon investor sebaiknya jangan terlalu terburu-buru melakukan investasi. Stabilkan terlebih dahulu kondisi finansial. Jika sudah mulai stabil, ambil langkah kecil terlebih dahulu tetapi harus pasti. Saat ini investasi sudah dapat dilakukan mulai sepuluh ribu rupiah.

2. Pantau Perkembangan Harga Emas

Ketika investasi logam mulia jangka pendek (setahun ke bawah), kondisi tersebut biasanya akan fluktuatif tergantung pasar global. Kenaikan atau penurunan tersebut biasanya mengacu nilai dollar yang setiap saat bisa berubah. Maka, apa yang harus dilakukan investor?

Menghadapi kondisi tersebut, investor diharapkan untuk tetap mengontrol dan menganalisis setiap perkembangan. Dengan begitu, keuntungan akan lebih mudah diperoleh dan direncanakan. Selain itu, investor diharapkan juga lebih profesional dan bijak ketika menghadapi perkembangan naik turunnya harga emas tersebut.

3. Pastikan Tempat untuk Investasi Aman

Perkembangan teknologi saat ini membuat banyak orang yang bisa membeli aset untuk investasi. Namun, apakah semua itu aman? Perlu hati-hati ketika akan melakukan investasi apalagi bagi pemula yang bisa dikatakan baru belajar. Bagaimana kiat agar tidak mudah tertipu?

Ketika investor akan membeli aset, pastikan membeli di tempat yang sudah terdaftar dan diawasi di BAPPEBTI. Jika masih bingung, sebaiknya banyak-banyak mencari informasi atau bertanya kepada orang yang sudah paham. Jangan asal memilih tempat investasi hanya dengan iming-iming keuntungan.

Itulah keuntungan investasi emas dalam setahun serta tips-tips agar bisa mendapatkan keuntungan yang banyak. Ketika melakukan investasi logam emas, ada baiknya dilakukan dengan jangka yang panjang sehingga keuntungan juga makin banyak. Jika dilakukan dalam waktu yang pendek ada kemungkinan terjadinya fluktuasi.