finmas pinjaman tunai cepat

Finmas Pinjaman Tunai Cepat Terpercaya

Finmas pinjaman tunai cepat yang dapat dijadikan solusi bagi masyarakat yang membutuhkan pinjaman yang cair dengan cepat. Finmas merupakan FinTech P2P (Peer to Peer) lending yang dibuat oleh perusahaan sinarmas. Aplikasi ini dibawahi oleh PT Oriente Mas Sejahtera. Aplikasi ini dibuat untuk melayani nasabah dengan basis teknologi informasi.

Tentang Finmas

Finmas pinjaman tunai cepat merupakan sebuah FinTech resmi yang telah didaftarkan pada OJk. Perusahaan yang menaungi dinmas ini bertujuan menjadi platform yang menyediakan pinjaman online terbesar di Indonesia. Finmas juga menyediakan layanan pinjaman online yang aman dan langsung dicairkan.

Pinjaman yang ada di aplikasi ini dapat dicairkan dalam waktu 1 x 24 jam. Proses pengajuannya juga sangat mudah dan cepat karena hanya memerlukan aplikasi yang bisa diunduh melalui smartphone yang dimiliki. Aplikasi ini juga sudah mempunyai sertifikat keamanan informasi atau ISO. Dengan adanya sertifikat tersebut menunjukkan bahwa aplikasi ini mematuhi semua peraturan yang telah ditentukan di Indonesia.

Sejarah Perkembangan Finmas

Finmas merupakan perusahaan FinTech yang dibuat oleh Lawrence Chu dibantu oleh Geoffrey Prentice. Salah satu pelopor perusahaan FinTech ini merupakan salah satu co founder Skype. Aplikasi ini dibuat dengan tujuan membantu masyarakat untuk bisa mendapatkan pinjaman online yang aman dan bisa langsung dicairkan melalui smartphone.

Aplikasi finmas juga mendapat dukungan dari perusahaan terkemuka di Indonesia yakni Sinarmas Group. Kolaborasi ini menjadikan finmas mempunyai pengalaman yang cukup luas dalam bisnis keuangan. Tentunya perusahaan ini juga membantu nasabahnya memperoleh akses finansial yang kurang pelayanannya di lembaga keuangan konvensional.

Syarat Mengajukan Pinjaman Di Finmas

Seperti halnya platform pinjaman online lainnya, finmas juga mempunyai syarat yang harus dilengkapi oleh calon nasabahnya. Syarat yang ditentukan cukup mudah dicari. Nasabah hanya perlu mengupload dokumen-dokumen yang dibutuhkan sebagai syarat mengajukan pinjaman di aplikasi ini. Berikut beberapa syarat pengajuannya:

  • Kartu Tanda Penduduk.
  • Data pribadi seperti nama, pekerjaan, dan kontak yang dapat dihubungi.
  • Buku tabungan yang aktif.
  • Bukti pembayaran gaji atau slip gaji jika perlu.
  • Bertempat tinggal di Indonesia.
  • Mempunyai NPWP.
  • Kartu BPJS, atau KIS.
  • Berusia 21 tahun hingga 60 tahun.

Cara Pengajuan Finmas Pinjaman Tunai Cepat

Finmas memang dibuat dengan berbagai kemudahan didalamnya. Termasuk juga dengan cara pengajuan pinjamannya. Proses dalam pengajuan pinjaman sangat mudah dan juga cepat. Pada intinya nasabah harus menyiapkan persyaratan yang tertera diatas agar proses pengajuan dapat berjalan dengan baik. Nah berikut beberapa langkah dalam melakukan pengajuan pinjaman secara cepat:

  • Pertama-tama download aplikasi finmas di play store atau Appstore.
  • Selanjutnya bacalah kebijakan privasi serta ketentuan layanan kemudian setujui.
  • Setelah itu pilih jumlah pinjaman yang sesuai dengan kebutuhan.
  • Kemudian isilah dokumen serta data diri diantaranya KTP, Kontak darurat, Foto, pekerjaan, dan rekening tabungan.
  • Bacalah ketentuan perjanjian pinjaman lalu setujui.
  • Tunggu beberapa saat hingga proses verifikasi data berhasil. Setelah itu pihak customer service akan memberikan informasi bagaimana hasilnya.
  • Apabila telah disetujui maka nasabah harus menandatangani perjanjian pinjaman secara digital.
  • Setelah itu uang akan langsung ditransfer ke rekening yang telah dimasukan.
  • Sesudah menerima uang yang telah disetujui maka nasabah akan menerima email berupa perjanjian pinjaman.

Nah itulah pembahasan tentang finmas pinjaman tunai cepat, sejarah, syarat, dan cara pengajuannya. Sebelum memilih platform pinjaman online alangkah lebih baiknya ditelusuri terlebih dahulu riwayat pinjaman online tersebut. Hal itu untuk mencegah terjadinya penipuan dan pemerasan.